NASABAH BANK DIRAMPOK SETELAH MENGAMBIL UANGNYA (Demikianlah berita yang kerap kali muncul di media massa). Cukup banyak pihak yang menjadi korban keganasan perampok bahkan sampai meninggal dunia. Jerih payah yang selama ini dikumpulkan melalui perjuangan yang tidak kenal lelah selama bertahun-tahun akhirnya lenyap dalam sekejap.

Kami siap membantu Anda mengatasi masalah tersebut melalui Asuransi Uang Dalam Lemari Besi (Cash in Safe) dan Asuransi Uang Data Perjalanan (Cash in Transit).

 

Apa saja yang dapat diasuransikan ?

1. Lemari besi tempat penyimpanan harta benda.

2. Unag atau yang dipersamakan dengan uang

3. Logam dan batu mulia

4. Surat-surat berharga

 

Siapa saja yang dapat mengasuransikan kepentingannya ?

  Cash in transit (Asuransi Uang Dalam Perjalanan)  

Menjamin kehilangan/kerugian atas uang yang terjadi selama dalam perjalanan/pengiriman sejak uang tersebut diterima oleh si pembawa sampai diserahkan ke alamat tujuan.

  Cash in safe (Asuransi Uang Dalam Lemari Besi)

Menjamin kehilangan/kemusnahan/kerusakan atas uang yang disimpan dalam lemari besi/deposit box/cashier box yang dilakukan secara paksa melalui perusakan dan pembongkaran serta terlihat secara nyata.

 

Faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi suku premi ?

Faktor yang mempengaruhi suku premi termasuk jumlah/nilai uang yang akan diasuransikan, jenis-jenis tipe lemari besi, lokasi bangunan, okupasi dan konstruksi bangunan, alat/sarana pengamanan, daerah yang dituju/tempuh.